Jurusan Perekam dan Informasi Kesehatan

Rekam Medis merupakan salah satu bidang ilmu rumpun kesehatan yang sedang berkembang di Indonesia. Sedang marak pada era Jaminan Kesehatan Nasional, kompetensi perekam medis dan informasi kesehatan diperbincangkan dalam berbagai pelayanan kesehatan.

Penyelenggaraan Pekerjaan Perekam Medis ditegaskan dalam PerMenKes No.55 Tahun 2013 bahwa Ahli  Madya  Rekam  Medis  dan  Informasi  Kesehatan  memiliki kompetensi  pekerjaan pada Fasilitas  Pelayanan  Kesehatan diantaranya : 

  1. Melaksanakan  kegiatan    pelayanan  pasien  dalam  manajemen  dasar  rekam medis dan informasi kesehatan; melaksanakan evaluasi isi rekam medis; 
  2. Melaksanakan  sistem  klasifikasi  klinis  dan  kodefikasi  penyakit yang  berkaitan  dengan  kesehatan  dan  tindakan  medis  sesuai terminologi medis yang benar; melaksanakan pengindeksan  data  penyakit, kematian, tindakan dan dokter;
  3. Melaksanakan  sistem pelaporan dalam  bentuk  informasi kegiatan  pelayanan kesehatan; merancang  struktur  isi  dan  standar  data  kesehatan,  untuk pengelolaan informasi kesehatan; 
  4. Melaksanakan  pengumpulan,  validasi  dan  verifikasi  data  sesuai ilmu statistik rumah sakit. 

Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya merupakan Prodi Perekam dan Informasi Kesehatan pertama di bawah Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Sistem pendidikan yang diterapkan telah diupayakan seoptimal mungkin guna tercapai keluaran sesuai visi yaitu Menjadi Program Studi Perekam dan Informasi Kesehatan yang unggul dan berstandar nasional menghasilkan lulusan yang kompeten, beretika dan berjiwa kewirusahaan serta dilandasi iman dan taqwa tahun 2019.

VISI :  

Menjadi program studi perekan & informasi kesehatan berstandar nasional yang menghasilkan lulusan profesional berkemampuan teknologi informasi menuju clinical documentation improvement ( CDI ) tahun 2019.

MISI :

Menyelenggarakan pendidikan perekam medis dan informasi kesehatan yang berkualitas menuju CDI.

Jurusan Perekam dan Informasi Kesehatan (PIKES) Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya terdiri atas 2 Prodi :

Program studi D-III PIKES Tasikmalaya

Akreditasi : B (273/SK/BAN-PT/Akred/Dpl-III/VIII/2014)
Alamat  : Jln. Cilolohan No. 35, Kel.Kahuripan, Kec. Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat 46115
Email : [email protected]
Website : http://prodid3pikestasik.poltekkestasikmalaya.ac.id/

Program studi D-III PIKES Cirebon

Akreditasi : B (0062/LAM-PTKes/Akr/Dip/I/2017)
Alamat  : Jl. Pemuda No.38, Kel. Sunyaragi,Kec.Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat 45132
Email : [email protected]
Website : http://prodid3pikescirebon.poltekkestasikmalaya.ac.id/

 

DAFTAR NAMA DOSEN TETAP :
TASIKMALAYA

Imas Masturoh, M.Kes, Epid
Ida Sugiarti, S.Kep, M.H.Kes
Dedi Setiadi,SKM, M.Kes
Arif Tarmansyah Iman, MKM
Heri Djamiatul Maulana, S.Sos, M.Kes
Diana Barsasella, ST, SKM,MKM
Fadil Ahmad Djunaedi, MPH
Totok Subianto, SKM, MKM
Endang Triyanti, Amd.PK,SKM,MM.Kes
Dewi Lena S, Amd.PK,.SKM,MPH

CIREBON

Bambang Karmanto,SKM,M.Kes
Sri Nani Purwaningrum,SKM,M.Kes
Mustara,SKM,MKM
Andi Suhenda,SKM,MPH
Suhartini,SKM,M.Kes
Elfi, S.ST, MPH